Senin, 13 Maret 2017

KISI-KISI SOAL PRAKTEK BAHASA JAWA SD



KISI-KISI PENULISAN SOAL PRAKTIK UJIAN AKHIR SEKOLAH DASAR
TAHUN PELAJARAN 2009/2010


Satuan Pendidikan  :  SD Negeri Jatisari
Mata Pelajaran         :  Bahasa Jawa
Kurikulum                  :  KTSP
Alokasi Waktu           :  Menyesuaikan
Jumlah Tugas           :  4 butir

NO
STANDAR KOMPETENSI LULUSAN
MATERI
INDIKATOR
NO. SOAL
1
Mendengarkan
Memahami wacana lisan yang didengar, baik teks sastra maupun non sastra pesan, dalam berbagai ragam bahasa berupa cerita teman, teks karangan, pidato, cerita rakyat, cerita anak geguritan, tembang macapat, dan cerita wayang.

Mendengarkan cerita, kemudian menjawab pertanyaan.

Diperdengarkan cerita rakyat/dongeng, peserta didik dapat menjawab 5 pertanyaan yang berkaitan dengan isi cerita rakyat/dongeng dengan menggunakan ragam bahasa sehari-hari (padinan).

1
2
Berbicara
Menggunakan wacana lisan untuk mengungkapkan pikiran, perasaan, baik sastra maupun non sastra dengan menggunakan berbagai ragam  bahasa berupa menceritakan berbagai keperluan, mengungkapkan keinginan, tokoh wayang, mendeskripsikan benda, menanggapi persoalan factual/pengamatan, melaporkan hasil pengamatan, berpidato dan mengekspresikan tembang.

Berbicara dengan ragam bahasa tertentu.

Peserta didik dapat menceritakan pengalaman sendiri dengan menggunakan ragam bahasa sehari-hari (padinan).

2
3
Membaca
Menggunakan berbagai keterampilan membaca untuk memahami teks sastra maupun non sastra dalam berbagai ragam bahasa berupa teks bacaan, pidato, cerita rakyat, percakapan, geguritan, cerita anak, cerita wayang dan huruf jawa.

Membaca nyaring/indah

Disajikan teks geguritan, peserta didik dapat membacakan dengan lafal, intonasi dan ekspresi yang tepat.

3
4
Menulis
Melakukan berbagai ketrampilan menulis baik sastra maupun non sastra dalam berbagai ragam bahasa untuk mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi berupa karangan sederhana, surat, dialog, laporan, ringkasan, paraphrase, geguritan dan huruf jawa.

Menulis surat atau menulis karangan.

Peserta didik dapat menulis surat kepada teman sebaya dengan ragam bahasa tertentu.

4


Tidak ada komentar:

Posting Komentar